Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Header

www.analisamuya.com

Menata Template Blog Sederhana

Hallo, …. tamuy-tamuy Analisa Muya. Selamat Pagi, Siang, Sore ataupun Malam. Semoga sahabat tamuy selalu dalam keadaan sehat dan Bahagia dimanapun tamuy berada. Kali ini Analisa Muya mau berbagi pengalaman menata template blog sederhana. Selamat menyimak tamuy-tamuy ๐Ÿ˜Š ๐Ÿ˜Š๐Ÿ˜Š. 

Menata Template Blog Sederhana


Template Blog

    Template blog merupakan pola desain tampilan blog. Tentunya sebagai pemilik blog ingin menampilkan tatanan blog terbaiknya untuk para pembaca supaya nyaman dipandang dan dibaca. Jadi template adalah cetakan. Ketika memasang atau memilih template kita perlu lihat demonya terlebih dahulu. Apakah tatanan tampilannya sudah sesuai dengan yang kita inginkan atau belum.

    Template ini sudah pasti tata letaknya sesuai pembuat template, seperti letaknya postingan, widget, gadget, menu navigasi footer, dan lain-lainnya. Jadi sebelum memasang lihat dulu demo tampilannya ya tamuy-tamuy.

Dasar Desain Blog

1. Sebaiknya background pada tulisan berwarna putih,

2. Sebaiknya header tidak lebih dari setengah layar saat dibuka,

3. Sebaiknya menggunakan 2 atau 3 warna kombinasi,

4. Untuk pemiliihan font, sebaiknya menggunakan serit atau sans-serif pada tulisan paragraf.


Memilih Template Blog

    Apasih yang perlu diperhatikan dalam memilih template. Tentunya kita menginginkan template yang responsive, ringan, mudah di edit, SEO friendly. Tamuy-tamuy bisa memilih template gratis bawaan dari blogspot atau memakai template pihak ketiga.

    Tamuy-tamut tidak perlu khawatir jika ingin hemat dalam blogging. Tamuy-tamuy bisa menggunakan Template gratis bawaan blogspot. Namun, kebanyakan template bawaan blogspot ini belum SEO friendly, dan belum mobile friendly.

    Tamuy-tamuy bisa mengunduh template secara gratis di https://www.blantertheme.com/ dan pilih yang blanter wisdom yaksss, atau bisa juga di https://www.igniel.com/ dan pilih yang Fiksioner, atau tamuy bisa juga mengunduh di https://www.gooyaabitemplates.com/.

    Kalau sudah memilih dan memutuskan template mana yang akan dipakai. Sebaiknya, tamuy-tamuy melakukan uji coba terlebih dahulu di seotimer.com atau https://pagespeed.web.dev/. Untuk seotimer tamuy-tamuy bisa menggunakan 3 kali dalam sehari dengan menggunakan akun gratisan. Penilaian seotimer.com menggunakan abjab, sedangkan pagespeedinsight menggunakan nilai dari 0 – 100. Setelah tamuy melakukan cek, tamuy bisa melanjutkan mengunduh dan memasangnya.

    Selain template gratisan, tamuy juga bisa menggunakan template pihak ketiga dengan berbayar ya hehehe. Nah bagaiman memilihnya,

1. Pastikan kecepatan loadingnya tidak lambat,

2. SEO friendly,

3. Mobile friendly,

4. Mudah untuk diedit

5. Desain professional

Cara Memasang Template Pihak Ketiga

1. Siapkan template yang ingin dipasang (unduh template),

2. Extract file zip sehingga kita bisa mendapatkan file dengan ekstensi dot xml,

3. Masuk ke akun blog,

4. Pilih tema, kemudian klik tanda panah ke bawah,
 
Memasang Template Blog



5. Edit HTML

Oh ya, kalau sebelumnya sudah memiliki tema yang sudah diedit. Sebaiknya, di back up dulu ya…

6. Hpus semua kode yang ada, kemudian buka file dot xml dengan notepad yang sudah di unduh,

7. Copy semua kode dan paste di kode html di blog,

8. Lihat preview blog, dan kalau tidak sesuai warnanya bisa dirubah dengan klik “pulihkan”,

9. Selanjutnya, tamuy-tamuy bisa otak atik template supaya syantik.


Otak-atik Template supaya syantik

Menu Navigasi pada heading

    Tamuy-tamuy bisa menambahkan menu navigasi sesuai dengan keinginan. Bisa juga menambahkan dengan dropdown supaya lebih ringkas. Tamuy-tamuy bisa edit kode navigasi di menu tata letak dan pilih kode navigasi. Berikut Analisa Muya bagi kode html yang Analisa Muya gunakan dalam blog ini :

<li><a href="https://www.analisamuya.com/search/label/Blogging">Blogging</a></li>

<li><a href="https://www.analisamuya.com/search/label/Dapoer%20Muya">Dapoer Muya</a></li>

<li><a href="https://www.analisamuya.com/search/label/Traveling">Traveling</a></li>

<li><a href="https://www.analisamuya.com/search/label/Kesehatan">Kesehatan</a></li>

<li><a href="https://www.analisamuya.com/p/about-me.html">About me</a></li>

<li><a href="https://www.analisamuya.com/p/sitemap.html">Site Map</a></li>

Untuk alamat web atau nama label bisa disesuaikan dengan masing-masing ya.

Gadget Profil Pemiliki Blog

Dalam menata template, aku ingin menampilkan profilku di blog pribadi. Tentunya, aku ingin tampilan yang nyaman. Caranya adalah sebagai berikut :

1.Buka blog, dan pilih tata letak


2. Pilih tambahkan gadget
   
Memasang Profil Blog di Gadget


3. Pilih HTML JavaScript
 
4. Tulis Judul,

Tamuy-tamuy bisa menuliskan “About me !!!” atau “Selamat Datang di Blog Pribadiku” atau apa saja yang diinginkan tamuy-tamuy. Selanjutnya, isikan kode-kode html sesuai dengan keinginan tamuy-tamuy. Kita bisa memgatur gambar profilnya, tulisannya rata tengah, kanan, atau kiri. 

Memasang Profil Blog di Gadget (2)



Oh ya…untuk menyimpan gambar. Sebaiknya, tamuy-tamuy simpan di draft postingan. Kemudian salin link dan tempelkan link pada html untuk profil.

Social Media Button

    Kita juga bisa menambahkan akun sosial media kita ke blog pribadi. Caranya, yaitu masuk ke blog, tata letak, pilih kode icon media social, dan masukkan link akun median social sesuai yang diinginkan, seperti facebook, Instagram, twitter, dan lain-lain.

Label

    Dengan menampilkan label, kita memberikan kemudahan pada para pembaca untuk memilih topik mana yang ingin pembaca ingin baca. Selain itu, tampilan blog juga lebih terlihat tertata dengan rapi karena disesuaikan dengan topik masing-masing tulisan.

Gadget

    Di gadget, Analisa Muya menampilakan halaman about me, postingan popular, topik, komunitas, dan juga bisa ditambahkan pengikut blog. Jadi tamuy-tamuy bisa menambahkannya sesuai dengan keinginan.

Summary

Template blog merupakan pola desain tampilan blog. Umumnya, Pemilik blog ingin memberikan tampilan atau tatanan blog terbaik menurut versinya untuk para pembaca supaya nyaman dipandang dan dibaca. Kita bisa memilih template blog yang gratisan ataupun berbayar dengan menggunakan jasa pihak ketiga. Dalam memilih template, sebaiknya diperhatikan seperti, kecepatan loading, seo friendly, mobile friendly, mudah untuk diedit, dan desainnya professional. Oke, selamat mempercantik blog tamuy-tamuy ๐Ÿ˜Š ๐Ÿ˜Š ๐Ÿ˜Š.

Referensi


[1] https://www.blogernas.com/2016/06/apa-itu-template-blog-dan-contohnya.html?m=1

[2] https://www.blogspedia.my.id/mendesain-template-blogspot-sederhana/

[3] https://www.blogspedia.my.id/tema-responsive-dan-seo-friendly/

[4] https://kampusit.id/template-blogger-seo/







5 komentar untuk "Menata Template Blog Sederhana "

  1. wah ini template dari igniel yang versi lainnya yaa ๐Ÿ˜ kece juga nih

    BalasHapus
  2. Template nya simple dan elegan mbk ^^

    BalasHapus
  3. Wah jadi tertarik pasang versi lain di blogku satu lagi deh

    BalasHapus